31 Peserta Lulus Tes CPNS Bolsel di Hari Pertama

Written By Unknown on Rabu, 29 Oktober 2014 | 11.35

Laporan wartawan Tribun Manado David Manewus

TRIBUNMANADO.CO.ID,MOLIBAGU - HASIL hari pertama CAT CPNS di Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bolsel belum memuaskan. Dari 200-an, CPNS yang mengikuti tes di hari pertama, hanya 31 orang yang lulus.

Itu dikatakan Bupati Bolsel Herson Mayulu saat memberikan sambutan pada peringatan Hari Sumpah Pemuda di lapangan Gelora Molibagu, Selasa (28/10). Menurutnya, ini hasil era kompetitif.

"Ini pembelajaran bagi  anak-anakku,para siswa. Kalian dituntut menjadi pribadi yang berkualitas," katanya.

Dikatakannya, para siswa nantinya akan akan menghadapi itu semua. Dan masih ada waktu untuk membenah diri.

"Seluruhnya akan mengikuti ujian769 orang. Sedangkan kita menerima 146 calon pegawai negeri sipil," ujarnya.

Sementara itu, ternyata mereka yang sudah sementara lulus di awal-awal ujian bisa saja berubah di menjelang akhir ujian soal. Itu terjadi ketika perserta menganti jawaban di saat itu.

Brigadir Nyoman, anggota kepolisian yang menjaga ujian, sampai gregetan melihat kenalannya yang sudah unggul sejak awal tapi akhirnya tak lulus passing grade.

"Kami bahkan yang melihat dari CCTV seperti berusaha mengajaknya keluar. Tapi ia tetap di situ dan menganti jawaban. Akhirnya tidak lulus," ujarnya. (dma)


Anda sedang membaca artikel tentang

31 Peserta Lulus Tes CPNS Bolsel di Hari Pertama

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2014/10/31-peserta-lulus-tes-cpns-bolsel-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

31 Peserta Lulus Tes CPNS Bolsel di Hari Pertama

namun jangan lupa untuk meletakkan link

31 Peserta Lulus Tes CPNS Bolsel di Hari Pertama

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger