95 Burung Nuri Sitaan Perlu Mendapat Perawatan

Written By Unknown on Senin, 18 November 2013 | 11.35

Laporan Wartawan Tribun Manado Deffriatno Neke

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO-Sekitar 95 burung nuri dari Kabupaten Talaud yang hendak diseludupkan ke Filipina perlu mendapat perawatan di Pusat Perlindungan Satwa (PPS) Tasikoki Kota Bitung. Hal ini dikarena bulu utama burung tersebut tercabut dan mengalami kerusakan.

Menurut Ketua LSM KOMPAK Talaud, Michael Wangko, yang mengawal pengiriman burung itu, Minggu (17/11) mengatakan, burung nuri tersebut merupakan hasil sitaan dari seorang tersangka warganegara Filiphina dan dua orang warga talaud yang hendak menyeludupkan burung tersebut ke negara Filphina. Jumlah burung yang disita sebanyak 111 ekor namun 10 ekor burung nuri tersebut telah mati.

"Semuanya ada 111 ekor tapi 10 ekor sudah mati. Sementara enam ekor lainnya sengaja ditinggalkan di Talaud untuk dijadikan sebagai barang bukti. Sebenarnya Polres Talaud dan BKSDA  Resort Karakelang Utara hendak melepaskan burung ini, tapi burungnya sudah tidak mau terbang," kata Michael kepada sejumlah media.

Ia menambahkan, burung tersebut tidak mau terbang karena bulu utama burung tersebut sudah tercabut dan sudah banyak yang mengalami kerusakan. Sehingga burung tersebut perlu penanganan beberapa waktu untuk memulihkan kondisinya. Selama masa pemulihan, burung tersebut dibawa ke PPS Kota Bitung.

"Nanti disana, di PPS, burung ini akan dirawat untuk dipulihkan kondisinya. Setelah kondisinya telah pulih, burung tersebut nanti akan dilepaskan kembali ke habitatnya. Jadi sementara dibawa dulu ke PPS," ujarnya.

Menurut Michael, burung nuri tersebut tidak boleh di perdagangkan dan mendapat perlindungan dari negara. Burung nuri talaud yang didatangkan dari Kabupaten Talaud ini tiba di pelabuhan Manado dengan menggunakan Kapal Motor (KM) Karya Indah sekitar pukul 06.00 WITA.

Seperti yang sudah pernah diberitakan sebelumnya, aparat Polresta Talaud berhasil meringkus seorang warga negara Filiphina, Ismail Gan dan dua orang warga Talaud beberapa waktu lalu. Ratusan burung nuri tersebut diduga hendak diseludupkan ke negara Filipina.


Anda sedang membaca artikel tentang

95 Burung Nuri Sitaan Perlu Mendapat Perawatan

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2013/11/95-burung-nuri-sitaan-perlu-mendapat.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

95 Burung Nuri Sitaan Perlu Mendapat Perawatan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

95 Burung Nuri Sitaan Perlu Mendapat Perawatan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger