Tidak Melaporkan Penggunaan ADD Sebelas Desa Terancam TGR

Written By Unknown on Senin, 07 Januari 2013 | 11.35

Tribun Manado - Senin, 7 Januari 2013 12:11 WITA

Laporan wartawan Tribun Manado Aldi Ponge

TRIBUNMANADO.CO.ID, BOLTIM

- Semua desa penerima Alokasi Dana Desa (ADD) terancam terkena Tuntutan Ganti Rugi jika tidak memasukkan Surat Pertanggjawaban (SPj) bulan ini (Januari).

Badan Pemberdayaan Masyarakat dan pemerintah Desa (BPM-PD) Boltim, Syaiful Umbola  melalui sekretarisnya,  Jusuf Taridala, pada Minggu (6/1/2013),  mengatakan ada 11 desa yang tidak menerima ADD tahap II tahun 2012. Pasalnya, tidak memasukkan SPj penggunaan ADD pada tahap I.

Walaupun tidak menerima ADD tahap II namun menurut Jusuf 11 desa tersebut wajib memasukkan SPj selambat-lambatnya akhir Januari ini. Dia mengancam kesebelas desa tersebut maupun 40 desa yang telah mengambil ADD jika tidak memasukkan SPj akan dikenakan tuntutan ganti rugi (TGR) hingga bermuara ke ranah hukum. "Nanti akan ada pemeriksaan  Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan ini akan jadi temuan. Padahal kita sedang bertekat meraih opini Wajar dengan Pengecualian dari BPK," jelas Jusuf.

Semetara itu Kepala Dinas Pengelolaan Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Boltim, Meike Mamahit mengatakan dengan ditutupnya anggaran tahun 2012 maka secara otomatis kesebelas desa tersebut tidak akan lagi mendapatkan sisa dana ADD tahun 2012. Maka sisa dana Rp 440 juta sudah dimasukkan dalam sisa  lebih penggunanan anggaran (Silpa). "Mereka tidak bisa menerima lagi. Itu sudah menjadi Silpa dan akan dikelola lagi untuk kegiatan tahun ini," kata Meike.

Data dari BPM-PD Boltim menyebutkan kesebelas desa yang tidak mendapatkan ADD tahap II tersebut yakni desa Bangunan Wuwuk, Badaro, Bongkodai Utara, Moaat, Atoga, Iyok, Nuangan Dua, Bai, Buyat II, Tutuyan III dan Tuyuan II.


Anda sedang membaca artikel tentang

Tidak Melaporkan Penggunaan ADD Sebelas Desa Terancam TGR

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2013/01/tidak-melaporkan-penggunaan-add-sebelas.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tidak Melaporkan Penggunaan ADD Sebelas Desa Terancam TGR

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tidak Melaporkan Penggunaan ADD Sebelas Desa Terancam TGR

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger