Legislator Sult Pertanyakan Royalti PT MSM ke Kas Daerah

Written By Unknown on Senin, 12 November 2012 | 11.35

Tribun Manado - Senin, 12 November 2012 12:19 WITA

Laporan wartawan Tribun Manado Ryo Noor

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO

-  Legislator Sulut Netty Agnes Pantow kembali menyorot dana royalti PT Meares Soputan Minning (MSM) dalam rapat Badan Anggaran di Gedung DPRD Sulut, akhir pekan lalu.

Ia mempertanyakan, nilai royalti yang masuk ke kas daerah, serta metode pengawasan Pemprov terkait produksi emas PT MSM. Anggota Komisi I ini memperoleh informasi dari masyarakat sudah sejak lama perusahaan tambang emas itu telah beroperasi

"Kita ambil pembanding, kalau tidak diikuti, enak saja mereka (PT MSM). Kita tinggal terima dapat bagian," ujar Legislator asal dapil Minut ini di hadapan tim anggaran pemerintah daerah Sulut.

Netty menungkapkan, bila informasi tersebut benar Sullut akan sangat dirugikan. "Kalau Info ini benar sangat merugikan daerah kita.

"Saya dapat penjelasan eksploitasi tahun ini, kami inginkan angka," desak NAP.

Sekprov Ir Siswa Rachmat Mokodongan yang memimpin. eksekutif menjelaskan, eksploitasi PT MSM baru dilakukan tahun ini, dari hasil produksi emas, meski ia tak merinci besarannya Sulut turut mendapat bagian.

Terkait pengawasan produksi emas, Sekprov menjamin sepenuhnya. Mokodongan mengatakan, pemprov menugaskan inspektur pertambangan "Kalau tidak ditandatangani inspektur pertambangan, (emas) tidak bisa keluar dari republik ini," ungkapnya.

Bila menyalahi ketentuan produksi ilegal, Sekprov memastikan akan Pemprov menindak sesuai aturan.

Terpisah, Victor Malonda, Manager Goverment and Permitting PT MSM mengonfirmasi PT MSM tak lalai membayarkan dana royalti ke pemerintah, untuk produksi tahun ini. Dana  itu disetorkan ke pemerintah pusat, dari pusat kemudian disalurkan ke daerah provinsi, kemudian ke Kabupaten/kota tempat lokasi tambang. "Sudah kami bayar dananya," ujarnya.

Sekedar informasi, selain Provinsi Sulut, Minut dan Bitung ikut kecipratan dana tersebut. Terkait besaran dananya, Malonda mengaku tak hafal "Data rincinya ada di kantor, semuanya lengkap, bisa diambil," sebut dia.


Anda sedang membaca artikel tentang

Legislator Sult Pertanyakan Royalti PT MSM ke Kas Daerah

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2012/11/legislator-sult-pertanyakan-royalti-pt.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Legislator Sult Pertanyakan Royalti PT MSM ke Kas Daerah

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Legislator Sult Pertanyakan Royalti PT MSM ke Kas Daerah

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger