25 Pulau tak Berpenghuni di Minahasa Tenggara Rawan!

Written By Unknown on Jumat, 20 Februari 2015 | 11.35

TRIBUNMANADO.CO.ID, RATAHAN - Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) memiliki 25 Pulau tak berpenghuni. Minimnya pengawasan membuat warga khawatir pulau itu ditempati bajak laut atau menjadi tempat berlangsungnya tindak kriminalitas semisal penyelundupan.

Apalagi, kebanyakan pulau tersebut berada dekat zona pelayaran Kapal dagang. Harso, Nelayan dari Posumaen mengatakan, dari 25 pulau itu, hanya satu yang bernama yakni Pulau Babi.

"Adanya Pulau Babi itu di deretan pulau-pulau sekitar perairan Bentenan," kata dia.

Menurut dia, Pulau Babi berukuran cukup besar, dipenuhi pepohonan serta ada tanah yang luas di bagian pesisir.

Pulau - pulau lainnya, ungkap dia, mirip dengan pulau Babi, meski ukurannya lebih kecil. "Ada yang sangat kecil," ujarnya.

Harso mengaku belum pernah mengetahui adanya kegiatan di pulau itu. Ia pun jarang melihat petugas berpatroli di sekeliling pulau.
"Paling-paling petugas beroperasi tak jauh dari pesisir, itupun teramat jarang," bebernya.

Tokoh Pemuda Mitra, Vidi Ngantung minta pemerintah memperkuat pengawasan di pulau-pulau itu.


Anda sedang membaca artikel tentang

25 Pulau tak Berpenghuni di Minahasa Tenggara Rawan!

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2015/02/25-pulau-tak-berpenghuni-di-minahasa.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

25 Pulau tak Berpenghuni di Minahasa Tenggara Rawan!

namun jangan lupa untuk meletakkan link

25 Pulau tak Berpenghuni di Minahasa Tenggara Rawan!

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger