Keperawatan di SMKN 1 Ratahan Difavoritkan

Written By Unknown on Jumat, 11 Juli 2014 | 11.35

TRIBUNMANADO.CO.ID, RATAHAN - Sekolah menengah kejuruan (SMK) kini menjadi favorit para siswa yang berorientasi langsung bekerja seusai lulus nanti.

Di SMK Negeri 1 Ratahan, Minahasa Tenggara, misalnya, tampak ratusan siswa mengikuti tes seleksi masuk, Senin (7/7/2014) lalu. Di tiap ruang kelas mereka tampak tekun menjalani ujian. Di setiap pintu kelas terpampang nama-nama mereka pada lembar kertas yang tertempel.

Kepala SMKN Tenny Ohy mengatakan, khusus tahun ajaran baru 2014/2015 ini ada jurusan baru, yakni keperawatan. Di sekolah itu sebelumnya sudah menyediakan jurusan perkantoran, teknik komputer jaringan, multi media, teknik instalasi listrik, teknik kendaraan ringan, serta administrasi perkantoran.

Ia menyebut, pada tahun ini ada 380 siswa/siswi yang mendaftar di SMKN 1 Ratahan. Jumlah itu meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yakni 300 pendaftar. "380 siswa ini akan disaring lagi menjadi 350 siswa. Hari ini tes tertulis, kemampuan akademis, minat bakat serta wawancara," jelas dia kepada Tribun Manado.

Lanjut dia, tidak ada biaya pendaftara bagi para siswa. Biaya sudah ditanggung dari operasional sekolah. "Para siswa yang lulus hanya membayar seragam yang nantinya telah disepakati orang tuamurid," kata dia.

Ia yakin, para siswa yang belajar di situ akan selalu mendapatkan lapangan pekerjaan. Mereka yang lulus tinggal memilih apakah melanjutkan studi ke perguruan tinggi atau di dunia pekerjaan. "Tiap jurusan ada kerja sama dengan industri. Jadi setelah lulus mereka langsung ditarik bekerja," ujarnya.

Nia, satu di antara pelamar di SMKN 1 Ratahan mengaku mendaftar di jurusan keperawatan. Dia bercita-cita ingin menjadi perawat. "Semoga saya bisa lulus seleksi dan diterima di sekolah ini," ujarnya.

Kepala Diknas Minahasa Tenggara Robby Ngongoloy sudah mengingatkan kepada semua sekolah tidak memungut biaya administrasi atau melakukan pungutan liar kepada calon siswa yang ingin mendaftar, baik di SD, SMP, maupun SMA. "Jika ditemukan akan dikenakan sanksi dan kepala sekolah akan dipanggil," tutur dia.

Jika pun ada pembayaran untuk seragam sekolah, ia yakin hal itu sudah dilalui dengan musyawarah atau ada kesepakatan.


Anda sedang membaca artikel tentang

Keperawatan di SMKN 1 Ratahan Difavoritkan

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2014/07/keperawatan-di-smkn-1-ratahan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Keperawatan di SMKN 1 Ratahan Difavoritkan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Keperawatan di SMKN 1 Ratahan Difavoritkan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger