Banjir Kunjungan di Pulau Pasir Putih Lihaga Minahasa Utara

Written By Unknown on Senin, 28 Juli 2014 | 11.35

Laporan wartawan Tribun Manado Yudith Rondonuwu.

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Cuti bersama Idul Fitri adalah salah satu libur panjang bagi warga. Itu membuat tempat-tempat wisata menjadi laris selain kegiatan silaturahmi bagi mereka yang merayakan atau mendapat undangan dari rekan atau keluarga yang beragama Islam, Senin (28/7/2014).

Tempat wisata yang juga menjadi tujuan warga untuk berlibur adalah Pulau Lihaga di Likupang, Minahasa Utara (Minut). Menghabiskan waktu di Pulau kosong ini memang sangat tepat karena pasir putih dan airnya yang jernih membuat keindahan di tempat wisata ini bisa menenangkan hati.

Demikian diungkapkan Herry Sundah pemilik Tour Lihaga sebuah jasa guide atau pemandu wisata di Sulut. "Lihaga memang harus dikunjungi seharian. Karena di Pulau kosong ini orang bukan hanya berenang tapi bisa keliling pulau, bermain volly atau sepak bola, dan jarak tempuh yang harus naik kapal membutuhkan waktu dan kesiapan fisik juga mental. Yang pasti Lihaga sangat seru untuk tempat berlibur," ujarnya.

Herry mengaku sedang kebanjiran tamu. "Kalau libur panjang begini setiap hari pasti ada tamu dalam jumlah banyak," katanya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Banjir Kunjungan di Pulau Pasir Putih Lihaga Minahasa Utara

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2014/07/banjir-kunjungan-di-pulau-pasir-putih.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Banjir Kunjungan di Pulau Pasir Putih Lihaga Minahasa Utara

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Banjir Kunjungan di Pulau Pasir Putih Lihaga Minahasa Utara

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger