Jelang Kenaikan Harga BBM, Aktifitas SPBU Normal

Written By Unknown on Kamis, 20 Juni 2013 | 11.35

Tribun Manado - Kamis, 20 Juni 2013 11:27 WITA



TRIBUNMANADO.CO.ID, BITUNG
- Jelang kenaikan harga bahan bakar minyak, aktivitas di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di kota Bitung masih normal.

Seperti yang terpantau di SPBU Manembo-nembo Bitung. Belum terlihat adanya antrian panjang kendaraan untuk mengisi premium dan solar.

"Sejauh ini belum ada antrian kendaraan yang berarti. Aktifitas pengisian bahan bakar minyak di SPBU masih normal," ujar Agin Mona, Supervisor SPBU Manembo-nembo, Rabu (19/6).

Agin memastikan pihaknya belum mendapat kepastian kapan kenaikan harga BBM akan mulai diberlakukan pihak Pertamina.

"Belum ada petunjuk untuk itu," ujarnya.

Sementara itu, suplai stok BBM di SPBU ini masih dalam keadaan normal dan belum ada perubahan.

"Dalam sehari stok BBM yang masuk masih normal, belum ada pengurangan atau penambahan," jelas Agin.

Untuk stok bahan bakar Premium dalam sehari masuk sebanyak 24 kilo liter, sedangkan solar sebanyak 8 kilo liter. "Sedangkan untuk Pertamax biasanya kalau masuk 8 kiloliter itu habisnya bisa sampai dua bulan," jelasnya.

Ketersediaan stok BBM dipastikan Agin masih aman. "Kalaupun ada penambahan biasanya malam hari. Kalau stok menipis biasanya Pertamina tambah 8 kilo liter lagi," tuturnya.

Setiap tahunnya, kuota BBM khusus SPBU Manembo-nembo terus mengalami peningkatan. "Setiap tahun kuota kami bertambah. Misalnya tahun 2012 hanya sebanyak 16 kilo liter sehari, tahun ini naik menjadi 24 kilo liter. Penambahan ini dilakukan berdasarkan analisa permintaan yang dilakukan Pertamina," terang Agin.

Meskipun belum terlihat adanya antrian pengisian BBM, tetapi SBPU ini tetap memperketat aturan pengisian bahan bakar.

"Sesuai petunjuk, kami tidak akan melayani pembelian bahan bakar menggunakan galon di atas 5 liter. Memang untuk pembelian di bawah 5 liter kami masih layani, tetapi tetap diawasi," terang Agin.

Sejumlah personil dari kepolisian juga terus berjaga di lokasi SPBU untuk ikut melakukan pengawasan terhadap aktivitas pengisian bahan bakar minyak di SPBU ini.

Tambah Agin, biasanya jam operasional SPBU Manembo-nembo dimulai pukul 6 pagi hingga 12 malam setiap harinya.

"Tetapi per tanggal 16 Juni hingga batas waktu yang belum ditentukan, kami sudah mendapat intruksi dari Pertamina cabang Manado untuk tetap melayani pengisian BBM selama 24 jam non stop," jelas Agin.

Dirinya memastikan tidak tau dengan jelas alasan penambahan jam operasional. "Apakah berhubungan dengan rencana kenaikan BBM atau tidak kami tidak tahu, yang jelas kami hanya jalankan instruksi saja," tuturnya.

Hingga Rabu, 19 Juni 2013, harga BBM di SPBU ini masih normal, dimana untuk Premium harganya Rp 4500 per liter, Solar Rp 4500 per liter, dan Pertamax Rp 10.800 per liter. (ika)


Anda sedang membaca artikel tentang

Jelang Kenaikan Harga BBM, Aktifitas SPBU Normal

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2013/06/jelang-kenaikan-harga-bbm-aktifitas.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jelang Kenaikan Harga BBM, Aktifitas SPBU Normal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jelang Kenaikan Harga BBM, Aktifitas SPBU Normal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger