Facebook Phone Dianggap Gagal

Written By Unknown on Rabu, 26 Juni 2013 | 11.36

Tribun Manado - Rabu, 26 Juni 2013 12:08 WITA

TRIBUNMANADO.CO.ID- Kegagalan meyakinkan konsumen, bisa jadi membuat HTC First sebagai 'Facebook Phone' pertama dan terakhir. Apalagi alasannya kalau bukan tidak ada vendor besar yang tertarik.

Seperti diketahui, HTC First diumumkan bersamaan dengan peluncuran Facebook Home. Layanan semacam launcher khusus pengguna Android yang berwujud antarmuka yang unik.

Sayangnya sejak peluncuran HTC First beberapa waktu lalu, penjualannya dikabarkan tak semudah yang dibayangkan. Sehingga Facebook Phone ini dianggap gagal.

detikINET kutip dari Ubergizmo, Rabu (26/6/2013), hal ini membuat vendor seperti Sony, Lenovo, ZTE dan Huawei yang sebelumnya telah menyatakan minat, sekarang malah memilih wait and see terhadap perkembangan Facebook Phone.

Bahkan beberapa di antara mereka menyatakan, mungkin akan memilih lebih fokus untuk mengembangkan tampilan homepage sendiri ketimbang menggunakan Facebook Home.

Di awal kehadirannya, Facebook Home sempat disambut hangat. Tapi tak lama, volume pengguna yang mendownload aplikasi ini menurun drastis dalam beberapa pekan terakhir.

Indikasi kekecewaan juga terlihat dari rating rendah yang diberikan pengguna terhadap aplikasi ini. Para pengguna mengeluhkan Facebook Home yang menyedot daya tahan baterai. Tak hanya itu, Facebook Home juga menyulitkan pengguna saat akan memakai aplikasi dan layanan Android lainnya.

Nasib serupa juga dialami oleh HTC First. Tanpa menyebutkan data penjualan, AT&T pekan lalu memutuskan untuk memangkas harga ponsel HTC yang didistribusikannya itu.

Informasi lain yang dilansir BGR menyebutkan, sumber internal operator itu menyebutkan, pihaknya bakal memutuskan untuk berhenti berjualan HTC First dalam waktu dekat.

Sumber: detik.com


Anda sedang membaca artikel tentang

Facebook Phone Dianggap Gagal

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2013/06/facebook-phone-dianggap-gagal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Facebook Phone Dianggap Gagal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Facebook Phone Dianggap Gagal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger