Pasiar Deng Bendi, Tradisi Unik Merayakan Natal di Langowan

Written By Unknown on Jumat, 26 Desember 2014 | 11.36

TRIBUNMANADO.CO.ID, LANGOWAN - Orang Langowan punya tradisi unik saat hari Natal 25 Desember. Mereka menaiki bendi, mengelilingi Langowan. Oleh warga, tradisi itu disebut "Pasiar Bendi".

Pasiar Bendi berpusat di kompleks pertokoan Langowan. Terpantau, kawasan itu mulai sesak dengan puluhan Bendi sejak pukul tiga sore.
Datang dari seluruh penjuru Langowan, puluhan Bendi itu berkonvoi sepanjang kompleks pertokoan hingga Desa Karondoran yang merupakan batas Langowan bagian utara. Bendi itu meriah dengan belasan bendera yang terpasang pada seluruh bagian Bendi.
Penumpang Bendi umumnya satu keluarga, ayah, ibu, anak serta oma opa.

Wanda salah satu warga mengatakan, ia naik Bendi bersama kakak serta keponakannya dari Palu. Mereka menyewa Bendi seharga Rp 50 hari ribu untuk perjalanan keliling Langowan. "Bayarannya satu kali Rp 10 ribu," kata dia.

Menurut Wanda, tradisi pasiar Bendi sudah ada sejak puluhan tahun lalu. Wanda mengatakan, sejak kecil ia terbiasa naik Bendi saat Natal.  Begitupun ayahnya semasa kecil. "Menurut cerita orang tua dulu, tradisi ini sudah ada semenjak zaman Belanda," kata dia.

Steven Tuju warga lainnya mengatakan, tradisi pasiar bendi juga merayakan pulangnya warga Langowan ke tanah kelahirannya.
"Banyak warga Langowan bermukim di luar daerah, bahkan luar negeri, mereka pulang saat natal, kerinduan terhadap Langowan diungkapkan dengan naik bendi," kata dia.

Semenjak berembusnya wacana kota Langowan, kata dia, pasiar Bendi jadi semacam bukti jika Langowan layak jadi kota.
Tak heran, pasiar bendi kian meriah dalam kurun beberapa tahun terakhir. "Tantangannya adalah makin kurang warga Langowan yang berprofesi sebagai tukang bendi, banyak yang alih profesi jadi tukang ojek," kata dia.

Ronald, salah satu kusir bendi mengaku meraup untung Rp 3 juta selama hari Natal. "Ini momen yang menguntungkan," kata dia.

Demikian pula, para penjual terompet, petasan serta pemilik toko yang dilalui konvoi Bendi. "Toko kami buka, karena banyak yang datang," kata ansye.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pasiar Deng Bendi, Tradisi Unik Merayakan Natal di Langowan

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2014/12/pasiar-deng-bendi-tradisi-unik.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pasiar Deng Bendi, Tradisi Unik Merayakan Natal di Langowan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pasiar Deng Bendi, Tradisi Unik Merayakan Natal di Langowan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger