26 Wajah Baru Huni DPRD Minahasa

Written By Unknown on Sabtu, 26 April 2014 | 11.35

TRIBUNMANADO.CO.ID, TONDANO - Sebanyak 26 wajah baru hampir pasti bakal duduk di Gedung Manguni, sebutan bagi DPRD Minahasa ini. Pasalnya, perolehan suara mereka di pemilu legislatif (pileg) 9 April lalu sukses menjadikan mereka legislator.

Selain para wajah baru, sebanyak 9 caleg petahanan akan ikut mewarnai Kantor DPRD Minahasa. 

Penghuni wajah baru yang paling banyak datang dari PDI Perjuangan sebanyak 9 orang. Antara lain, Rommy Leke, Ruddy Kaunang, Piere Makisanti, Lexy Laluan, Feibe Sanger, Juliana Polii, Jemes Rawung, Sintia kientjem, Dicky Masengie. 

Sedangkan dari Partai Demokrat Indria Umbokahu, Max Lomban dan Deny Kalangie. Kemudian 5 orang yaitu, Elvis Runtu, Vicky Sumalata, Imanuel Manus, Imelda Nofita Rewah dan Yanny Raintung  yang hampir dipastikan duduk di DPRD dari Partai Golkar. 

Partai Gerindra empat orang yakni Fentje Sambouw, Pricilia Lumingkewas, Rini Kambey, Refly Sondakh. Dari Nasdem 3 orang yakni Jevri Nongko, Jefry Rombot, Johan Watung. Dari Hanura Benny Mambu dan PKPI Johanes Assa masing-masing satu.

Caleg petahana (incumbent) yang bakal kembali duduk antara lain, Careig N Runtu, James Kojongian, Jandri Oklen Waleleng, Ivonne Deasy Andries dari Partai Golkar. Kemudian dari PDI Perjuangan, Robby Turangan, Dharma Palar. Khusus dari Partai Demokrat sebut saja Joan Retor, Treisje Kaligis. Partai Gerindra Ventje Mawuntu.

Sementara itu, James Kojongian dari Golkar menjadi caleg peraih suara terbanyak dari semua caleg dengan raihan suara 4.504, diikuti empat politisi dari PDIP yakni Piere Makisanti dengan raihan suara 3.924, Juliana Polii 3.465 suara, Feibe Sanger 3.295 dan James Rawung 3.197. Suara terbanyak dari Demokrat diraih Treisje kaligis dengan 2.439 suara, peraih suara terbanyak dari Gerindra Refly Sondak dengan 2175 suara.

Mengacu pada aturan yang ada, PDIP yang merupakan partai pemenang Pemilu akan duduki kursi Ketua DPRD Minahasa dengan prioritas berada pada pengurus inti partai. 

Menariknya, Dharma Palar merupakan satu-satunya pengurus inti partai yang terpilih. Sehingga ia disebut-sebut merupakan kans kuat menduduki posisi tersebut. "Semua saya serahkan ke DPP untuk memutuskannya. Kalau memang saya dipercayakan, saya siap," ujarnya. 

Untuk Wakil Ketua DPRD, Partai Golkar, sebagai pemenang kedua belum menentukan siapa yang akan menduduki posisi tersebut. "Kami belum menentukan siapa yang dipercayakan. Namun dalam waktu dekat ini kami akan mengadakan rapat untuk itu. Jika saya memang dipecayakan saya siap," ujarnya. 

Di lain pihak, Treisje Kaligis mengucapkan terima kasih kepada warga Minahasa yang masih memercayakannya untuk memperjuangkan aspirasi mereka. "Terima kasih warga  Minahasa. Komitmen saya untuk rakyat akan terus dan selalu saya laksanakan," ujarnya.

Pleno penetapan KPU Minahasa berjalan aman dan lancar. Sebanyak 35 nama muncul sebagai legislator yang akan duduki DPRD Minahasa. 

Ketua KPU Minahasa Meidy Tinangon mengatakan, hasil dari KPU dipastikan bertanggungjawab dan memiliki kekuatan hukum. "Hasil ini menampik semua perhitungan sementara. Terima kasih untuk semua pihak yang telah membantu pelaksanaan Pemilu mulai tahapan awal hingga akhir," ujarnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

26 Wajah Baru Huni DPRD Minahasa

Dengan url

http://dimanadoyodo.blogspot.com/2014/04/26-wajah-baru-huni-dprd-minahasa.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

26 Wajah Baru Huni DPRD Minahasa

namun jangan lupa untuk meletakkan link

26 Wajah Baru Huni DPRD Minahasa

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger